Ragam Manfaat Buah Markisa Bagi Kesehatan Tubuh

Buah markisa merupakan buah yang mudah untuk ditemui dan juga memiliki rasa buah yang menyegarkan juga lezat. Markisa baik untuk dikonsumsi dan bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh.

Ragam Manfaat Buah Markisa Bagi Kesehatan Tubuh
Ragam Manfaat Buah Markisa Bagi Kesehatan Tubuh

Buah markisa mengandung berbagai sumber nutrisi seperti vitamin C, zinc, magnesium, kalium, vitamin A, B. kalium, selenium, juga zat besi. Kandungan nutrisi yang ada pada buah markisa sangat beragam juga memiliki manfaat baik bagi kesehatan tubuh. Berikut ini ragam manfaat yang dapat diketahui manfaatnya bagi kesehatan tubuh dengan konsumsi buah markisa :

1.Menjaga kesehatan jantung

Bauh markisa mengandung serat, juga mineral kalium, zat besi juga kalium yang dapat menjaga tekanan darah juga menormalkannya dan dapat menjaga kesehatan jantung secara baik. Selain itu buah markisa juga dapat menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) sehingga dapat menghindari dampak kolesterol yang dapat mengganggu kesehatan jantung. Buah markisa juga dapat mencegah berbagai macam penyakit seperti kardiovaskular, diabetes, juga hipertensi.

2. Menjaga kesehatan pencernaan

Kandungan serat yang tinggi yang ada pada buah markisa sangat baik untuk menjaga kesehatan pencernaan. Dengan konsumsi buah markisa dapat bermanfaat melancarkan sistem pencernaan juga dapat menjaga kesehatan sistem pencernaan dan mecegah sembelit.

3. Membantu menurunkan berat badan

Buah markisa dapat membantu menurunkan berat badan dan cocok untuk dimasukkan pada menu diet. Nutrisi juga serat yang ada pada buah markisa baik untuk membantu menjaga sistem kesehatan pada tubuh juga dapat membantu menurunkan badan dengan menjaga pola makan yang baik juga olahraga yang teratur agar dapat mendapatkan hasil yang baik pada saat penurunan berat badan tersebut.

4. Menjaga saluran pernapasan

Antioksidan polifenol juga karetenoid yang ada pada buah markisa dapat memberikan efek yang positif pada saluran pernapasan. Konsumsi buah markisa baik untuk menjaga saluran pernapasan juga dapat untuk membantu mengobati asma. Ekstrak kulit buah markisa juga dapat bermanfaat baik untuk mengobati asma. Dengan rutin konsumsi buah markisa maka saluran pernapaan dapat dijaga dengan baik juga dapat mencegah dampak buruk serangan radikal bebas yang diakibatkan oleh polusi udara juga dampak buruk sinar matahari.